5 Tips Berburu Lowongan Kerja Secara Online

09 Feb 2022 09:24 101 Share

Berburu pekerjaan masa kini tidak lagi sama seperti dulu. Orang tidak lagi harus menunggu koran terbit atau mengantre di papan buletin untuk menemukan tumpukan loker. Kamu dapat dengan cepat menemukan berbagai lowongan hanya dengan menggunakan jaringan internet. Banyak media sosial yang sudah menyediakan akses lowongan kerja agar lebih mudah. Tetapi bagi fresh graduate masih belum memanfaatkan media sosial tersebut secara maksimal. Berikut ini tips berburu lowongan kerja secara online yang bisa Kamu terapkan.

Baca juga: 5 Tips Mengikuti Job Fair Bagi Para Pencari Kerja

 

1. Lamar Sebanyak-Banyaknya

Bagi para fresh graduate, mungkin Kamu berpikir bahwa mengirim satu lamaran sehari saja sudah cukup. Mengirim satu atau dua pekerjaan lalu menunggu kabar baik. Sebenarnya, cara itu sangat tidak efektif dalam berburu lowongan kerja. 

Menurut para profesional ketenagakerjaan, diperkirakan hanya 2-3% lamaran yang berhasil ke wawancara dari seluruh lamaran kerja. Maka dari itu, Kamu harus melamar sebanyak-banyaknya dalam sehari agar lebih banyak peluang.

2. Manfaatkan Berbagai Platform

Kamu dapat mulai mencari pekerjaan dari berbagai sosial media dan mengirim lamaran melalui email ataupun WhatsApp. Tapi sekarang ini sangat banyak platform yang bisa Kamu manfaatkan secara maksimal seperti grup Facebook atau Instagram, Telegram, LinkedIn, dan situs pencari kerja.

Kamu juga bisa memanfaatkan situs pencari kerja Go Talenta yang memiliki banyak lowongan dari berbagai posisi dan industri. Tampilan yang mudah digunakan dan fresh akan membuatmu bersemangat dalam melamar pekerjaan.

3. Target Harian

Para jobseeker bisa fokus pada langkah-langkah kecil berupa target harian. Tujuan ini termasuk melamar beberapa posisi setiap hari, serta target mengembangkan skill apa saja yang akan Kamu lakukan setiap hari. Target tidak perlu terlalu besar. Cukup tentukan jumlah lamaran yang harus Kamu kirim per hari atau berapa menit harus Kamu luangkan untuk membaca informasi terkait pengembangan skill.

4. Siap Siaga Melengkapi Dokumen

Siapkan semua dokumen penting yang diperlukan dalam rangkaian lamaran kerja. Mulai dari CV (Curriculum Vitae), sertifikat pelatihan, portofolio, sampai surat lamaran. Pastikan softcopy-nya sudah paling update dan menggunakan format pdf. Ini akan sangat memudahkan dalam mengirim banyak lowongan di satu waktu.

5. Catat Setiap Lamaran dan Kemajuan 

Jangan lupa untuk selalu mencatat setiap lamaran kerja yang telah Kamu kirim. Catatan tersebut akan sangat membantu untuk mengingat sekian banyak lamaran saat sewaktu-waktu Kamu mendapat panggilan wawancara. 

Agar lebih mempermudah Kamu, buatlah spreadsheet untuk melacak kemajuan proses lamaran pekerjaan kalian. Hal ini bisa menjadi motivasi yang bagus dalam upaya pencarian pekerjaan. 

Itu dia beberapa tips yang bisa Kamu perhatikan saat berburu lowongan kerja secara online. Selamat mencoba!