Tertarik Menjadi SEO Specialist? Pelajari Langkah Pertama SEO Berikut!

25 Mei 2023 09:26 194 Share

Bagi seorang pemula, mempelajari optimasi mesin pencari atau SEO mungkin terdengar membingungkan. Kamu kemungkinan tidak tahu harus mulai darimana, apa yang perlu kamu kerjakan terlebih dahulu, atau alat apa saja yang dibutuhkan. Terlebih lagi, SEO semakin menjadi bidang yang penting dalam digital marketing. Jika kamu tertarik untuk menjadi SEO specialist dan ingin memperdalam pengetahuanmu, simak terus artikel ini.

Baca juga: Begini Ketentuan Lembur Kerja Bagi Karyawan

Apa Itu SEO?

Search Engine Optimization atau SEO adalah cara untuk meningkatkan traffic website atau kunjungan dari search engine atau mesin pencari. Secara keseluruhan, membuat konten yang SEO friendly dapat membantu halaman web tampil lebih baik di hasil pencarian organik yang relevan. Selain itu, traffic dan engagement dari konten tersebut akan lebih stabil meskipun kamu tidak menggunakan iklan digital.

Saat ini, optimisasi mesin pencari diperlukan karena menjadi salah satu metode dalam pemasaran digital paling murah. Alasannya karena sebagian besar traffic berasal dari hasil pencarian organik atau melalui optimasi mesin pencari. Faktanya, iklan atau promosi berbayar tidak menghasilkan lalu lintas sebanyak iklan organik. Kecuali dengan membayar iklan yang mahal. 

Langkah Pertama Sebagai SEO Specialist

Sebagai SEO specialist, langkah pertama SEO specialist adalah hal yang krusial. Inilah beberapa langkah-langkah awal yang harus kamu lakukan.

  • Pahami Konsep Dasar SEO

Langkah optimasi SEO pertama untuk mendapatkan peringkat terbaik di halaman pencarian Google. Situs web teratas mendapatkan traffic berkualitas dalam jumlah besar secara gratis. Faktanya, posisi 1 di mesin pencari dapat memperoleh hasil klik sepuluh kali lipat lebih banyak daripada hasil pencarian yang lain.

Konsep dasar ini juga meliputi pengetahuan akan berbagai istilah yang ada dalam SEO. 

  • Optimasi Website

Sebelum beralih ke optimasi SEO lainnya, kamu harus memulai dengan meningkatkan optimasi situs web agar SEO friendly. Kecepatan loading halaman web adalah salah satu faktor peringkat Google yang paling penting. Periksa dengan berbagai tools yang ada seperti Google PageSpeed Insights atau GTMetrix.

Selain itu, pastikan website dapat diakses dalam tampilan mobile. Keadaan situs yang mobile friendly merupakan salah satu faktor utama keberhasilan SEO karena kini pengguna internet mayoritas diakses dengan smartphone. Kamu bisa memasang tema yang mobile friendly dan menggunakan ukuran font yang pas. Untuk optimasi, gunakan AMP (Accelerated Mobile Pages) atau tools lainnya.

  • Riset Keyword

“SEO is all about keywords”, atau keywords bisa diartikan sebagai cara utama meraih SEO yang sukses. Riset kata kunci sama pentingnya saat belajar SEO untuk pemula. Membuat konten tanpa riset kata kunci adalah sebuah kesalahan dalam kaidah SEO.

Ada beberapa hal yang perlu diingat ketika melakukan riset keyword yaitu menampilkan jumlah keyword yang dimasukkan sehubungan dengan pencarian Google. Terdapat beberapa sugesti atau saran keywords yang bisa kamu dapatkan dari tools SEO. Hasil pencarian sendiri sangat penting untuk menganalisis pesaing. 

  • Membuat Konten Berkualitas

Pastikan konten yang kamu buat memenuhi kebutuhan pembaca. Jika tidak, blog/website mungkin tidak akan mendapat kunjungan. Selain itu, buat konten yang unik dan memiliki volume pencarian yang bagus. 

Memberikan informasi yang benar dari sumber yang dapat dipercaya juga menjadi faktor penting. Kualitas konten dan kesesuaian konten adalah faktor yang diperhatikan oleh Google. Jika konten yang dibuat tidak berkualitas, ranking situs bisa anjlok dan mendapat peringkat SEO yang jelek.

Tools untuk Pemula

Saat ini, belajar SEO pemula gratis bisa kamu dapatkan dari mana saja. Tools yang digunakan pun ada yang gratis. Beberapa tools tersebut seperti:

  • Google Analytics
  • Google Search Console
  • Google Keywords
  • Ahrefs
  • Keyword Planner
  • SEM Rush

 

Menjadi SEO specialist adalah profesi yang cukup banyak peminat di masa kini. Cari lowongan SEO specialist di Go Talenta. Temukan lowongan paling dari seluruh wilayah Indonesia hanya untuk kamu.